Mukena Katun Jepang
Seiring dengan makin banyaknya busana muslim yang fashionable, ini juga memberikan efek signifikan kepada perlengkapan shalat untuk wanita muslimah yakni mukena. Dalam beberapa tahun terakhir kita disuguhi dengan berbagai model mukena terbaru yang booming di pasaran. Tidak lagi putih polos seperti di masa lalu, saat ini mulai berwarna, layaknya sarung bagi para kaum adam yang memiliki banyak pilihan motif dan warna. Sejatinya, mukena digunakan untuk shalat itu simple saja, menutup aurat dan bersih. Namun banyak faktor yang mendorong mereka menjadi lebih berwarna, tanpa meninggalkan syarat mutlaknya yakni bersih dan menutup semua aurat wanita. Setelah trend dengan berbagai motif yang dibuat dengan teknik bordir karena munculnya bordir komputer yang sangat mudah digunakan untuk membuat berbagai pola menarik yang dimasa lalu sangat sulit dibuat secara manual. Lalu ditambah dengan renda pada pinggirannya untuk kesan elegan dan menggunakan mesin yang sama untuk membuat aplikasinya. Sam...